Depertemen Tata Boga, Busana, Rias & Kecantikan Fakulas Vokasi Universitas Negeri Yogyakarta Melaksanakan Capacity Building di awal tahun 2025

Pada hari Sabtu 4 Januari 2025 telah dilakasankan acara "Capacity Building" oleh Departemen Tata Boga, Busana, Rias & Kecantikan (Bosaris) Fakultas Vokasi Universitas Negeri Yogyarata. Acara ini diikuti oleh 37 Dosen dan Tenaga Kependidikan departemen Bosaris Fv UNY. Peserta berkumpul di halaman Rektorat UNY pada pukul 06.00 WIB. Dengan difasilitasi oleh INT Wisata, peserta selanjutnya melakukan perjananan menggunakan sebuah bus jumbo ke lokasi yaitu di Bukit Kemuning Karanganyar Jawa Tengah.


Sekitar pukul 09.30 rombongan telah sampai di lokasi pertama yaitu kawasan wisata air terjun Jumog. Para peserta diberi penguatan karakter oleh Bapak Kepala Departemen yaitu Bapak Triyanto, M.A. Sambil menikmati suasana pegunungan yang dingin, peserta juga mengabadikan moment-moment indah di kawasan wisata air terjun Jumog. Selanjutnya sekitar pukul 11.30 rombongan menuju rumah makan Rahma untuk melaksanakan makan siang bersama yang terletak disekitar kawasan wisata, sekitar kurang lebih 50 meter dari pintu masuk wisata air terjun Jumog. Hidangan yang lezat telah disuguhkan oleh rumah makan Rahma. Setelah makan siang, peserta dipersilakan sholat Dzuhur sebelum melanjutkan perjalanan ke lokasi kedua yaitu kawasan "water tubing" Kali Pucung, Kemuning.  Peserta juga berbelanja oleh-oleh berupa hasil pertanian misal buah-buahan dan sayur-sauran.


Sekitar pukul 14.00 rombongan tiba di lokasi kedua, namun harus menunggu antrian untuk melaksanakan outbond water tubing. Sekitar pukul 15.00 WIB rombongan melaksanakan outbond watertubing yang cukup menggugah adrenalin. Rombongnan Bosaris dibagi dalam 3 kelompok. Peserta naik pelampung berupa roda dalam truck besar yang telah dipompa dan ditali renteng 10 roda dalam. Peserta dilengkapi helm pelindung dan rompi pelampung. Peserta naik roda dalam tersebut dan mengalir sesuai aliran sungai "Kali Pucung" yang lumayan terjal dan deras namun aman karena sudah didesain keamannannya. Peserta melakukan water tubing sekitar 500 meter pada aliran Kali Pucung. Filosofi dari outbond ini adalah tetap tegar dan kompak dalam menjalani kehidupan pekerjaan yang penuh tantangan.


Setelah melakukan outbond water tubing, peserta membersihkan diri dan sholat di kawasan water tubing tersebut. Selanjutnya peserta pulang atau kembali ke Yogyakarta, namun di tengah perjalanan berhenti di pusat oleh-oleh "UBIQU" di jalan Tawangmangu, dimana oleh-oleh yang disediakan yaitu makanan-makanan yang berbahan ubi jalar ungu. Setelah berbelanja oleh-oleh, rombongan melanjtkan perjalanan. Sekitar pukul 18.00 rombongan berhenti di rumah makan Taman Indah Solo untuk makan malam dan ibadah sholat. pada sela makan malam telah diadakan tukar kado yang telah dibawa masing-masing peserta. Selanjutnya rombongan melanjutkan perjalanan ke Yogyakarta via tol sampai Klaten. Sekitar pukul 22.00 rombongan telah sampai di halaman Rektorat UNY dengan selamat dan membawa semangat baru untuk siap menyongsong tugas pekerjaan.